Skip to content
microsleep pada bayi

Tidak Hanya Orang Dewasa, Bayi Juga Bisa Mengalami Microsleep

Microsleep atau micro-nap adalah momen tidur yang sangat singkat dan tidak disengaja. Pada orang dewasa, microsleep dapat menyebabkan hilangnya fokus pada beberapa saat. Akan tetapi, fenomena ini juga bisa terjadi pada bayi.

Tidak seperti orang dewasa yang mungkin dapat dengan mudah mengabaikan gangguan singkat ini, bagi bayi microsleep dapat mengganggu rutinitas tidur dan wake windows mereka. Pelajari tanda-tanda microsleep pada bayi dan cara mencegahnya melalui artikel berikut ini.

Apa itu Microsleep?

Microsleep adalah periode tidur singkat yang terjadi dalam hitungan detik. Fenomena ini merupakan salah satu dari beberapa gangguan tidur yang sering dialami bayi, dan mungkin sering luput dari perhatian Parents.

Episode tidur singkat yang berlangsung sekitar 30 detik ini memberikan dorongan energi yang cepat pada bayi, sehingga menyulitkan mereka untuk tertidur kembali dalam keadaan lama dan nyenyak. Microsleep bisa terjadi pada tahap awal tidur yang sangat ringan (lightest sleep).

Akibatnya, ketika bayi mengalami microsleep seringkali mereka belum sepenuhnya tertidur, sehingga meningkatkan kemungkinan terbangun saat dibaringkan di tempat tidurnya. Selain itu, peningkatan energi dari microsleep dapat mengganggu tekanan tidur (sleep pressure) membuat anak sepenuhnya terjaga dan kesulitan untuk tidur siang di waktu berikutnya.

Tanda-Tanda Microsleep

Sangat penting bagi orang tua untuk mengenali tanda-tanda microsleep pada bayi, karena memahami isyarat ini dapat berdampak besar pada kualitas tidur anak. Perhatikan tanda-tanda berikut ini:

  • Mata tampak tidak fokus
  • Bayi terlihat mengantuk secara tiba-tiba
  • Kepala jatuh tertunduk dan tersentak sadar kembali secara cepat
  • Bibir bergerak-gerak di puting payudara atau dot susu

Micro-nap dapat terjadi dalam berbagai situasi, seperti ketika bayi tertidur saat menyusu dari botol atau di payudara, tertidur sebentar di dalam mobil, tertidur di tengah waktu tidur sebelum dibaringkan, atau bahkan tertidur di matras bermain saat waktu bermain.

Cara Menghindari Microsleep

Untuk mencegah micro-nap terjadi dan memastikan tidur bayi lebih nyenyak, ada beberapa hal yang perlu dicoba:

1. Jangan Membawa Bayi Keluar Sebelum Waktu Tidur Siangnya

Untuk mencegah microsleep yang dapat mengganggu rutinitas tidur, usahakan untuk tidak membawa si kecil keluar menggunakan stroller atau kereta dorong tepat sebelum waktu tidur siangnya.

Gerakan dari stroller mungkin akan membuat mereka mengantuk, apalagi jika berdekatan dengan waktu biasanya mereka tidur siang. Merencanakan bepergian lebih awal atau lebih lambat dapat membantu bayi tetap lebih waspada dan menghindari micro-nap yang tidak terduga. 

2. Ikuti Rutinitas Makan, Main, dan Tidur (Eat Play Sleep Routine)

Micro-nap seringkali tidak terduga terjadi saat bayi sedang menyusu, terutama pada bayi yang baru lahir. Untuk meminimalkan risiko terjadinya micro-nap, pertimbangkan untuk menerapkan eat play sleep routine. Dengan memastikan bayi terjaga sebelum dan sesudah menyusu, kita bisa mengurangi kemungkinan mereka tertidur saat menyusu.

Pelajari selengkapnya tentang bagaimana cara menerapkan eat play sleep routine pada bayi di Newborn Sleep Shaping Course dari Happy Little Sleeper!

3. Sesuaikan Wake Windows

Jika Parents melihat si kecil menunjukkan tanda-tanda kelelahan dini, seperti mengucek mata, menguap, atau terlihat sedikit rewel yang terjadi sebelum waktu tidur biasanya, mungkin ada baiknya Parents sedikit menyesuaikan waktu bangun si kecil.

Periode terjaga yang sedikit lebih singkat dapat membantu memastikan si kecil tidur dengan nyenyak, menghindari terjadinya microsleep yang tidak diinginkan. 

Menemukan keseimbangan yang tepat mungkin memerlukan sedikit percobaan dan usaha ekstra, tetapi menyesuaikan dengan kebutuhan tidur bayi dan wake windows-nya dapat berkontribusi pada rutinitas tidur yang lebih dapat diprediksi.

 

*** 

Microsleep dapat membuat bayi sulit untuk tertidur ketika tiba waktunya tidur. Meski singkat, tidur yang tidak terduga ini dapat mengganggu jadwal tidur biasanya 

Dengan mengenali tanda-tanda microsleep pada bayi dan mengambil langkah untuk menghindarinya, maka Parents dapat membantu si kecil mengikuti rutinitas tidur yang lebih stabil dan teratur, serta tidur yang didapatkan pun lebih nyenyak dan restoratif. 

 

Sumber:

Microsleep: Brain regions can take short naps during wakefulness, leading to errors
https://www.sciencedaily.com/releases/2011/04/110427131814.htm

WebMD - What to Know About Microsleep
https://www.webmd.com/sleep-disorders/what-to-know-microsleep

Hi, I’m Elvina!

Founder of @happylittlesleeper & a proud mama

If you're dreaming of a good night's sleep…
trust me, I understand your struggle intimately. I've been in those sleep-deprived shoes, functioning on auto-pilot, feeling like a walking zombie in what should be a magical time of motherhood. But… I also know there's light at the end of this exhausting tunnel...

GET TO KNOW ME