Skip to content
posisi tidur bayi yang unik

4 Posisi Tidur Bayi yang Unik dan Menggemaskan!

Bayi memiliki cara yang luar biasa untuk mengekspresikan dirinya, bahkan saat ia sedang tidur. Parents juga mungkin memperhatikan si kecil sesekali memiliki posisi tidur unik yang tampak menggemaskan sekaligus menarik.

Posisi tidur unik dapat memiliki arti khusus, dan memahaminya sangat penting untuk memastikan keselamatan dan kesehatan bayi kita selama tidur.

Posisi Tidur Bayi yang Paling Aman

American Academy of Pediatrics (AAP) merekomendasikan posisi tidur paling aman untuk bayi adalah tidur telentang hingga usia 12 bulan.

Posisi tidur telentang secara signifikan mengurangi risiko SIDS atau sindrom kematian bayi mendadak. Dilaporkan dalam kasus bayi yang meninggal mendadak sebagian besar ditemukan tidur dalam posisi miring atau tengkurap.

Mengapa tidur telentang aman? Posisi ini memungkinkan saluran udara bayi tetap lancar dan memastikan bayi dapat bernapas dengan mudah selama tidur. 

Jika tidur dalam posisi ini, mereka jauh lebih kecil kemungkinannya untuk menyedot atau tersedak ludah daripada saat dalam posisi tidur lainnya. Ketika bayi tidur telentang, trakea mereka terletak di atas kerongkongan mereka, sehingga hampir tidak mungkin muntahan/refluks dari kerongkongan menggenang di trakea.

Posisi Tidur Bayi Unik dan Artinya

Meskipun yang terbaik bagi anak-anak untuk tidur telentang hingga berusia 12 bulan, mungkin ada beberapa postur tidur yang tampak aneh yang umum terjadi. Tapi tidak perlu khawatir karena posisi unik ini tidak menimbulkan bahaya serius.

Setelah si kecil sudah bisa membalikkan badannya sendiri, Parents tidak perlu lagi membalikkannya ke posisi telentang karena mereka sudah dapat berpindah ke posisi yang mereka sukai secara mandiri.

Yuk, cek beberapa posisi tidur bayi yang unik beserta artinya berikut ini:

1. Posisi Janin (Fetal Position)

Banyak bayi cenderung meringkuk dalam posisi yang menyerupai postur janin di dalam rahim. Posisi janin ini mungkin mengingatkan mereka dengan posisi ketika masih berada di dalam kandungan.

Posisi ini menandakan bayi sedang mencari kehangatan, kenyamanan, atau perlindungan saat sedang tidur.

2. Posisi Bintang Laut

Dalam posisi ini, bayi tidur telentang dengan tangan dan kaki terentang. Posisi bintang laut seringkali merupakan tanda relaksasi dan kepuasan. Ini menandakan bahwa bayi merasa aman dan nyaman di lingkungan tidurnya. 

3. Posisi Superman

Beberapa bayi tidur telentang dengan tangan terangkat ke atas, menyerupai pahlawan super terbang. Jika si kecil tidur dengan tangan terangkat, mungkin itulah posisi yang menurutnya paling cocok untuk tidur.

Selama Parents mempraktikkan langkah-langkah tidur yang aman, posisi ini sangat aman dan tidak perlu meletakkan kembali tangan bayi di sampingnya.

4. Menungging

Ketika bayi sudah sedikit lebih besar, Parents mungkin memperhatikan bahwa mereka tidur dalam posisi yang unik seperti menungging dengan pantat menghadap ke arah atas.

Anak-anak senang tidur dengan kaki meringkuk di bawahnya. Pose unik dengan bokong di udara yang dilakukan saat si kecil tertidur lelap ini sangat mirip dengan pose yang mereka lakukan saat belajar merangkak.

Jika si kecil tidur dalam posisi ini, kemungkinan ia sedang mempraktekkan kemampuan merangkak di dalam tidurnya. Atau, bisa juga ia sedang mencari kehangatan.

Amankah Bayi Tidur dengan Posisi Unik?

Meskipun posisi tidur bayi yang unik ini tampak menggemaskan, keselamatan harus selalu menjadi perhatian utama. Posisi tidur unik tertentu, seperti tidur tengkurap atau dengan wajah menempel di alas tidur yang empuk, dapat meningkatkan risiko sindrom kematian bayi mendadak (SIDS).

Apabila Parents melihat si kecil tidur dengan posisi  yang menghalangi kemampuan mereka untuk bernapas dengan bebas atau menghalangi saluran udara mereka, maka sebaiknya segera memperbaiki posisinya.  

 

*** 

Posisi tidur bayi yang unik bisa menarik dan menggemaskan, bahkan mungkin Parents ingin mengabadikannya dalam bentuk foto.  Namun meskipun begitu, keselamatan harus selalu menjadi prioritas utama. Untuk melindungi si kecil dari SIDS selalu tempatkan mereka untuk tidur terlentang di awal tidurnya. Pelajari juga lebih banyak lagi tentang safe sleep dan bagaimana cara kita bisa meningkatkan kualitas tidur bayi di Infant Sleep Learning Course by Happy Little Sleeper.

 

Sumber: 

Romper - Why Do Babies Sleep With Their Hands Up In The Air?
https://www.romper.com/life/why-do-babies-sleep-with-their-hands-up-in-the-air-this-position-has-the-cutest-name-8768682

Healthy Children by AAP - How to Keep Your Sleeping Baby Safe: AAP Policy Explained
https://www.healthychildren.org/English/ages-stages/baby/sleep/Pages/a-parents-guide-to-safe-sleep.aspx

Hi, I’m Elvina!

Founder of @happylittlesleeper & a proud mama

If you're dreaming of a good night's sleep…
trust me, I understand your struggle intimately. I've been in those sleep-deprived shoes, functioning on auto-pilot, feeling like a walking zombie in what should be a magical time of motherhood. But… I also know there's light at the end of this exhausting tunnel...

GET TO KNOW ME